Tani Merdeka Gelar Tiga Kegiatan Sekaligus Bertajuk Pemilu Damai di Kaliangkrik

    Tani Merdeka Gelar Tiga Kegiatan Sekaligus Bertajuk Pemilu Damai di Kaliangkrik
    Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Tani Merdeka Kabupaten Magelang bersama Pendowo 08 Jateng - DIY menggelar tiga kegiatan dalam sehari bertajuk Pemilu Damai, pada Kamis (1/2/2024). 

    MAGELANG - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Tani Merdeka Kabupaten Magelang bersama Pendowo 08 Jateng - DIY menggelar tiga kegiatan dalam sehari bertajuk Pemilu Damai, pada Kamis (1/2/2024). 

    Acara berlangsung di Lapangan Desa Gilirejo, Dusun Candisari, Kecamatan Kaliangkrik, Kab. Magelang, tersebut dihadiri langsung oleh Ketua Umum PP Tani Merdeka Don Muzakir didampingi Ketua DPC Tani Merdeka Kabupaten Magelang Gus Imam Susanto dan para korban, kordes maupun kardus se Kabupaten Magelang serta pengurus Pendowo 08 Jateng - DIY.

    Adapun kegiatan yang diselenggarakan hari itu yakni Senam Tani Merdeka Nepal Van Java. Senam yang diikuti sebanyak 300 peserta dimulai pada pukul 08.00 WIB sampai 10.00 WIB. 

    "Alhamdulillah senam bersama disambut antusias warga Kaliangkrik, terutama ibu-ibu. Mereka ikut senam bersama sambil mencari keringat dan sambil bernyanyi bersama, " kata Gus Imam Susanto yang hadir langsung di lokasi mendampingi Ketua Umum PP Tani Merdeka Don Muzakir. 

    Dihari dan tempat yang sama, juga digelar pesta rakyat. Acara dimulai pukul 13.30 WIB sampai pukul 16.00 WIB. Pesta rakyat itu DPC Tani Merdeka bersama Pendowo 08 Jateng - DIY, menggelar pagelaran pentas musik tradisional dan UMKM dari masyarakat sekitar. Yang menarik dari acara pentas rakyat tersebut karena lokasi acara menjadi lautan manusia.

    Meski cuaca siang itu mendukung, namun tak menyurutkan antusias masyarakat Kaliangkrik datang ke lokasi acara. Mereka datang untuk menyaksikan pasta rakyat dan sejumlah pertunjukan kesenian yang digelar panitia. 

    Nah, pada malam harinya, kegiatan ini ditutup dengan pengajian sholawatan bersama masyarakat dan Tani Merdeka serta Pendowo 08. Sholawatan akbar dipimpin oleh Kyai Muhammad Zamidin. Meski malam itu cuaca tidak bersahabat karena sedang hujan deras, namun acara terus berlangsung. Para jamaah yang hadir tak beranjak dari lokasi meski hanya menggunakan payung, jas hujan dan peralatan seadanya agar tak basah terguyur hujan mereka tetap setia mengikuti sholawatan tersebut. 

    Gus Imam Susanto mengatakan, tiga kegiatan yang digelar hari itu di Desa Gilirejo dalam rangka menyosialisasikan dan mengajak masyarakat untuk menyambut pemilu dengan damai dan gembira. Sehingga pesta demokrasi lima tahunan ini, berlangsung dan lancar.

    "Agenda kami hari ini ada tiga. Yakni senam bersama, pesta rakyat dan sholawatan bersama. Misi ini kami ingin mengajak masyarakat untuk menjaga kerukunan dalam menyambut pemilu, mengajak masyarakat menyambut pemilu damai dan tidak mudah terprovokasi, " kata Gus Imam Susanto. 

    Terkait berita-berita yang muncul di sosial media maupun melalui WA grup misalnya, masyarakat hendaknya tidak mudah terpancing. Tidak langsung menelan mentah-mentah perlu ditelaah kebenarannya.

    Diacara ini lanjut Gus Imam, juga dibarengi sosialisasi program capres - cawapres paslon 02 yakni Prabowo - Gibran. Sehingga masyarakat mengetahui secara riil program paslon 02 yang didukung oleh Tani Merdeka dan Pendowo 08 pada Pemilu 2024.

    Sementara itu, Ketua Umum PP Tani Merdeka Don Muzakir menyambut gembira dan mengapresiasi kegiatan yang digelar di Kaliangkrik tersebut. Ia pun mengajak masyarakat untuk me dukung pemilu tahun ini Damai dan aman. (*) 

    magelang jateng tani merdeka pemilu damai kaliangkrik
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Dandim Tinjau Lokasi TMMD di Kota dan Kabupaten...

    Artikel Berikutnya

    Kegiatan Senam Lintas Sektor Diikuti Anggota...

    Berita terkait